Suatu saat mungkin kita ingin melepaskan wallpaper kita. Mungkin karena kita ingin menggantinya dengan yang baru untuk mengganti suasana. Bagaimana cara mudah kita untuk melepaskan wallpaper? Terlebih jika kita tidak ingin merusak wallpaper tersebut, karena masih ingin kita gunakan di ruangan lain misalnya.
Jangan khawatir, ada cara mudah untuk melepaskannya tanpa kita harus merusaknya. Caranya sebagai berikut.
Pertama, Buatlah campuran air panas dan cuka dengan perbandingan 1:1. Aduk sampai merata
Kedua, Basahi wallpaper dengan menggunakan campuran tersebut.
Untuk memudahkan dalam hal ini, kita bisa menggunakan roll yang biasa kita gunakan untuk mengecat tembok. Celupkan roll ke dalam campuran air panas dan cuka tadi.
Ketiga, Oleskan secara merata pada wallpaper yang akan diangkat. Biarkan sampai wallpaper mengering terlebih dulu.
Keempat, Setelah kering, angkat secara perlahan dan Anda bisa melihat wallpaper menjadi lebih mudah diangkat dan dinding rumah juga mengalami kerusakan.
Mudah bukan? Selamat mencoba 🙂
When there is a will, then there is a way. Keep reading and keep posting.