Kita pasti tahu kalau hampir setiap anak kecil menyukai es krim. Sayangnya, sering terjadi tidak sengaja anak kita menjatuhkan es krimnya sehingga karpet kita terkena noda es krim ini. Untungnya untuk kita, ternyata membersihkan karpet dari noda es krim tidak sulit, karena yang penting noda harus segera kita bersihkan sebelum noda itu semakin mengendap.
Mengapa noda es krim (atau lebih tepatnya adalah noda apa pun juga) tersebut sebaiknya segera dibersihkan? Sebab, saat noda sudah mengering dan mengendap, noda tersebut akan semakin sulit untuk dibersihkan. Artinya, semakin cepat noda di karpet atau sofa, kita bersihkan (dengan cara-cara khusus yang sesuai jenis noda masing- masing), maka akan semakin mudah hilang juga noda tersebut.
Kembali ke pertanyaan awal, bagaimana cara kita membersihkan noda es krim di karpet? Perhatikan beberapa langkah mudah berikut.
Pertama, Basahi kain lap kering dengan alkohol.
Kedua, Tekan kain lap pada karpet yang terkena noda es krim secara perlahan. Sapu permukaan karpet yang terkena noda tersebut dengan kain yang beralkohol ini. Namun, perhatikan jangan sampai cairan alkohol menembus sampai bagian belakang karpet yang terbuat dari karet. Maksudnya dalam hal ini, jangan sampai alkohol yang digunakan terlalu banyak.
Ketiga, Tuangkan larutan campuran sabun cuci piring dengan air bersih ke dalam mangkok. Bersihkan bagian karpet yang terkena noda tersebut dengan menuangkan cairan sabun ini sedikit demi sedikit sambil kita menekan dengan kain lap kering. Bisa sambil digosok-gosok dengan kain lap tersebut di bagian yang terkena noda.
Keempat, Ulangi hal ini beberapa kali, sesuai luasnya area karpet yang terkena noda.
Kelima, Bilas karpet dengan air bersih dan keringkan karpet dengan menekan-nekannya dengan kain lap kering.
Hola, karpet akan kembali bersih tanpa noda es krim. Sebagai catatan, langkah ini bisa digunakan juga untuk noda tinta.
Selamat mencoba 🙂
When there is a will, then there is a way. Keep reading and keep posting.