Saat Budget Ultah Anak Terbatas

Ilustrasi Kue | Img:freeimages.com

Merayakan ulang tahun seorang anak, terutama anak saat masih kecil adalah sebuah kebahagiaan tersendiri, baik bagi anak maupun orang tua. Tentu merayakan hari ulang tahun bukanlah sebuah kewajiban orang tua, apalagi jika orang tua sampai memaksakan diri berhutang atau bermewah-mewah diluar kemampuan.

Hal ini kadang membuat orangtua yang memiliki dana terbatas menjadi berkecil hati. Apalagi jika melihat banyak sekali kebutuhan pesta yang harus dibeli. Namun, jika anak yang berulang tahun masih berusia balita, pesta mewah sebenarnya tidak terlalu diperlukan.

Ada beberapa cara untuk kita bisa membuat pesta ulang tahun dengan dana minimal. Yuk, mari kita simak tips berikut.

Tips Lainnya :   Tips Cermat Mengatur Belanja Bulanan

Pertama, Undangan.

Daripada membeli undangan jadi, kita bisa membuatnya sendiri. Coba potong kertas warna-warni menjadi 6-8 bagian. Lalu buat menjadi sebuah puzzle. Hola, sebuah undangan unik pun tercipta.

Kedua, Goodie bag

Jangan membeli goodie bags di supermarket atau mall. Cobalah ke pasar-pasar seperti Mangga Dua atau Jatinegara, untuk mendapatkan aneka bentuk goodie bags dengan harga miring. Bahkan, banyak isi goodie bag non makanan yang bisa dibeli. Misal, peralatan sekolah, peralatan makan atau boneka.

Tips Lainnya :   Membersihkan Lemari Berwarna Putih

Sebenarnya anak-anak juga tidak membutuhkan benda-benda mahal. Goodie bag bisa diisi sebotol permainan gelembung, crayon, stickers, tempat minum, atau beberapa biskuit. Semua itu bisa jadi pilihan yang dapat menghemat biaya.

Ketiga, Dekorasi pesta

Tidak perlu membuat rumah dihiasi tema princess atau satwa. Coba alternatif lain dengan permainan untuk setiap tamu yang baru datang, sehingga mereka tidak hanya fokus melihat dekorasi ruangan.

Misalnya, ajak tamu-tamu kecil itu membuat mainan atau hiasan dari kertas bekas. Beri mereka permen atau cokelat setelah selesai membuat.

Tips Lainnya :   Cara Mengelola Gaji

Keempat, Kue ulang tahun

Anak-anak sebenarnya tidak terlalu pemilih saat memakan kue. Mereka hanya sudah bisa dipastikan suka sesuatu yang manis. Jadi? Mengapa Bunda tidak mencoba membuat kue ulang tahun sendiri. Selain lebih hemat, tentu lebih sehat. Sebab, kue yang dibeli dari toko biasanya mengandung pengawet, sementara Bunda bisa menghilangkan faktor pengawet tersebut.

Hola, mari makan kue. Selamat mencoba Bunda 🙂

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Tips Lainnya